Bersiap ke Laos, Hati Riedl Masih di Indonesia

Jumat, 16 September 2011



JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl akan segera menandatangani kontrak selama tiga tahun dengan federasi sepak bola Laos di akhir Oktober. Dengan demikian, Riedl hampir pasti akan melatih timnas Laos.

"Selasa atau Rabu, saya akan kembali ke Austria dan baru ke Laos pada bulan oktober untuk membantu mereka untuk menghadapi sea games," ujar Riedl kepada wartawan di Jakarta, Jumat (16/9/2011).
Jika kontrak jadi dilaksanakan, untuk sementara Riedl akan bertindak sebagai direktur teknik. Pasalnya, saat ini Laos sudah memiliki pelatih resmi yang juga berasal dari Austria.
Pada Januari mendatang, Riedl akan mulai menangani Timnas U-23 Laos dan juga Timnas Senior Laos. Meski demikian, pelatih asal Austria ini ternyata tak menutup kemungkinan untuk kembali menjadi pelatih di Indonesia.
"Jika ada yg menawarkan saya pekerjaan yang resmi saya siap kembali melatih di Indonesia. Saya baru akan tanda tangan kontrak akhir bulan Oktober, jadi masih ada banyak hal bisa terjadi," tandasnya.

Riedl juga mengaku sempat didekati beberapa tim sebelum memutuskan untuk memilih Laos, antara lain oleh Timnas Palestina. Hanya saja, hingga tenggat waktunya tak ada komunikasi lanjutan dengan pihak-pihak tersebut, termasuk juga Palestina.
Sumber : kompas.com

0 komentar:

Posting Komentar